UIN Surakarta - Prodi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Salatiga mengadakan Lokakarya Penyusunan Akreditasi Prodi PAI. Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari, yakni hari Kamis - Sabtu, 13-15 Februari 2025 bertempat di Grand Wahid Hotel Jl. Jend. Sudirman No.02, Kec. Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah. Kholis Firmansyah selaku Koorprodi PAI Fakultas Ilmu Tarbiyah UIN Raden Mas Said Surakarta menghadiri undangan dari PAI UIN Salatiga juga sebagai wujud implementasi kerjasama antara FIT UIN Raden Mas Said Surakarta dengan FTIK UIN Salatiga.
Kegiatan pada hari pertama Kamis, 13 Februari 2025 dimulai pukul 13.00 WIB. Setelah pembuakaan, sesi pertama adalah Strategi Peningkatan Mutu Akademik dan Akreditasi di UIN Salatiga dengan Narasumber Prof. Dr. Budiyono Saputro (Ketua LPM UIN Salatiga) dan Moderator Bapak Guntur Cahyono, M.Pd. (Ketua Jurusan GMP FTIK UIN Salatiga). Selanjutnya pada sesi kedua dengan materi Penyiapan Bukti Dukung Akreditasi Prodi PAI Menuju Predikat Unggul dengan Narasumber Dr. Fihris, M.Ag. (Kajur PAI UIN Walisongo Semarang) dan Moderator Dr. Nurul Azizah, M.Pd. (Sekprodi PAI Unwahas Semarang). Fihris, M.Ag. menyampaikan bahwa perlu ditetapkan Kelompok Penelitian dan Kelompok PKM di Prodi dan di SK oleh Dekan. Kemudian dalam kegiatan penelitian atau pengabdian kepada masyarakat dihimbau agar melibatkan dari unsur mahasiswa.
Pada hari kedua, Jum'at 14 Februari 2025 kegiatan dimulai pukul 08.15 WIB dengan materi pembahasan revisi dokumen akreditasi PAI menuju predikat Unggul. Narasumber pada hari kedua adalah Dr. Istanto, M.Pd.I. beliau merupakan Dosen Pendidikan Agama Islam UMS. Dr. Istanto, M.Pd.I. menjelaskan bahwa dalam penyusunan borang akreditasi Prodi perlu memunculkan nilai-nilai kekhasan atau penciri PAI UIN Salatiga dengan PAI di perguruan tinggi lainnya. Indikator keunggulan prodi harus diperjelas dan disiapkan bukti fisik yang lengkap. Prodi menetapkan visi keilmuan dan tujuan, dan Prodi tidak perlu memunculkan misi. Selain itu lebih baik visi keilmuan tidak muncul tahun. Beliau juga menyampaikan bahwa pada kegiatan kerjasama, perlu dilengkapi dengan dokumen MoU, Implementasi, Evaluasi dan Tindak Lanjut.
Alhamdulillah seluruh rangkaian kegiatan Lokakarya Akreditasi PAI dapat berjalan dengan lancar, serta semoga akreditasi PAI UIN Salatiga dan PAI UIN Raden Mas Said Surakarta dapat berjalan lancar dan mendapat hasil maksimal sesuai harapan. Selain itu semoga hubungan kerjasama kedua lembaga semakin kuat dengan kegiatan-kegiatan yang dapat dilaksanakan secara bersama.
***
Kontributor: Kholis Firmansyah, SHI, MSI
Editor: Achfan Aziz Zulfandika